Sport, 12 November 2010 – Cal Crutchlow telah menyelesaikan tes perdana MotoGP dengan baik. Pembalap anyar Monster Yamaha Tech 3 fokus beradaptasi dengan motor M1.
Ya, setelah melewati dua hari tes, Crutchlow tampil cukup mengesankan. Meski sempat terjatuh pada hari pertama, namun mantan bintang Superbike berhasil melahap sekira total 133 putaran dengan mulus.
“Tes berjalan dengan mulus. Kami mengalami peningkatan catatan waktu setiap lap dan saya tampil cukup bagus di lap 35/36, yang mana saya mencatat waktu tercepat milik saya,” kata Crutchlow yang mampu mencatat waktu 1:33:483 detik.
Hasil itu memang belum cukup bagus di MotoGP. Pasalnya, Crutchlow hanya mampu finis di peringkat 13. Suksesor Ben Spies ini tertinggal 1,5 detik dari sang pembalap tercepat Casey Stoner.
Tapi Crutchlow tidak memperdulikannya. Pembalap asal Inggris mengaku lebih fokus dalam beradaptasi dengan motor. “Ini jelas mesin yang sangat berbeda dengan yang biasa saya gunakan dan kami mencoba menjajal motor selama mungkin,” jelas Crutchlow.
“Itu fokus saya saat ini. Lebih sering saya menunggangi motor dan saya akan semakin menikmatinya. Kami sedang mencoba beradaptasi dengan cara saya menunggangi motor dan feel saya,” tandasnya dikutip MotoGP.com, Jumat (12/11/2010).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar