Rabu, 03 November 2010

Yamaha Racik Harga yang Pas untuk Jupiter MX Baru

Jakarta, 4 November 2010 - Teka-teki sosok Yamaha Jupiter MX generasi terbaru akhirnya terkuak sudah. PT Yamaha Motor Kencana Indonesia (YMKI) telah resmi memperkenalkan bebek berdesain sporty ini di Jakarta.

New Yamaha Jupiter MX muncul di booth YMKI dalam gelaran Jakarta Motorcycle Show (JMCS) 2010 di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan 3-7 November 2010.

Namun sayangnya para petinggi YMKI masih bungkam perihal harga yang bakal dipatok oleh mereka untuk Yamaha Jupiter MX generasi teranyar itu.
Meski demikian Vincent menyebutkan New Jupiter MX ini harganya tidak akan terpaut terlalu jauh dengan Jupiter MX generasi terdahulu.
Jika kondisi nilai mata uang stabil, dirinya mengaku beda harga Jupiter MX paling baru ini dengan generasi sebelumnya tidak akan lebih dari Rp2 juta.
Selisihnya tidak akan lebih dari Rp2 juta
Ia juga menepis informasi sebelumnya yang menyebutkan New Jupiter MX ini akan dilepas dengan selisih harga hanya Rp500 ribu dari generasi pendahulunya.
Lantas berapa banderol yang sekiranya cocok untuk generasi teranyar Jupiter MX ini bila pendahulunya dibanderol Rp15,05 juta? Mengingat untuk New Jupiter MX sudah menggunakan perangkat rem cakram pada roda belakangnya. Fitur ini merupakan yang pertama kalinya dipakai pada produk Yamaha di Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar